<> RAFTING <> VW TOUR <> OUTBOUND <> PAINTBALL <>

 

Sudah pernah rafting, ingin naik ke tingkat lebih tinggi? Sungai PROGO ATAS pilihanya. sungai ini Menyajikan wisata arung jeram yang menantang bagi anda dengan grade tingkat di atas sungai elo.

Wisata bisa menjadi pilihan untuk menghabiskan akhir pekan anda. Dan tentunya kegiatan ini bisa dilakukan oleh siapa saja, baik bagi yang sudah berpengalaman maupun yang baru sekedar mencoba.

Tentu untuk yang sudah berpengalaman akan dilakukan di sungai yang berbeda, karena masing-masing sungai memiliki tingkat kesulitannya masing-masing.

Bagi anda yang sudah pernah merasakan arung jeram di sungai elo, wajib mencoba rafting yang memiliki satu tingkat kelas jeramnya diatasny yaitu sungai progo atas.

Mau tau serunya rafting di sungai progo atas magelang ? 

  • Deskripsi Sungai Progo Atas Magelang

Sungai progo atas adalah sungai yang mempunyai hulu dari kabupaten temanggung. Aliran sungai ini pada musim kemarau tidak dapat di lalui oleh perahu karet karena banyaknya batu-batu besar yang terlihat.

Aktivitas arung jeram di sungai ini hanya bisa di lakukan pada waktu musim penghujan, karena sungai progo atas tidak memiliki banyak sumber mata air, Sangat bertolak sekali dengan sungai elo yang sepanjang tahun bisa di gunakan aktifitas arung jeram.

Lokasi sungai progo atas berada di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Untuk menuju sungai progo atas diperlukan waktu kira-kira enam puluh menit perjalanan darat dari Kota Jogjakarta. Sungai ini terletak dekat lokasi wisata Candi Borobudur, Candi Mendut dan Taman kyai langgeng.

Sungai progo atas sudah melalui tes uji kelayakan untuk digunakan rafting atau arung jeram, Dengan berbagai standar dan prosedur yang sudah ada kami pastikan untuk kegiatan wisata arung jeram di sungai ini aman untuk di arungi.

Karakter sungai progo atas memiliki jeram-jeram grade kelas III hingga kelas IV (Curamnya medan sungai dan derasnya air)  yang tergolong menantang dan sangat menyenangkan, dan aman untuk pemula.

Meskipun demikian, ada baiknya seseorang yang baru pertama kali melakukan rafting bisa menjajaki sensasi rafting sungai elo lebih dulu.

Pengertian singkat grade kelas jeram III-IV sungai progo atas magelang:

  • Kelas sungai tingkat III: diperlukan keahlian mengayuh, terdapat gelombang kecil, terdapat batu besar, terdapat terjunan setinggi maksimal 4 meter. Untuk dapat mengikuti kelas sungai tingkat III, bagi pemula harus dengan guide atau pemandu sungai.
  • Kelas sungai tingkat IV: Terdapat arus dan gelombang sedang, terdapat banyak batu besar, terjunan maksimum setinggi 6 meter, diperlukan keahian manuver yang handal, bagi pemula harus dengan guide atau pemandu sungai.

grade kelas jeram sungai progo atas magelang

grade kelas jeram sungai progo atas

Durasi waktu pengarungan sungai progo atas kurang lebih sekitar dua jam. Rafting  ini sangat cocok bagi anda yang sedang mencari tantangan wisata arung jeram dengan grade kelas jeram III-IV.

Rute yang dilalui adalah start point di perumahan tuk songo kota magelang dan finish point di pasar babrik tempuran magelang.

RESERVATION